Perjanjian Penawaran Umum Insta Service Ltd.
Ketentuan umum.
Insta Service Ltd. (selanjutnya disebut sebagai Perusahaan) dan sebuah individu atau kesatuan yang telah menandatangani Perjanjian ini dan telah mengisi formulir registrasi (selanjutnya disebut sebagai Klien), bersama-sama disebut
sebagai Pihak, yang masuk kedalam Perjanjian ini (selanjutnya disebut sebagai Perjanjian). Perjanjian ini menjelaskan keadaan dimana Perusahaan harus memberikan layanan kepada para Klien berkaitan dalam melakukan operasi pasar finansial.
Perjanjian ini menjelaskan keadaan dimana Perusahaan harus memberikan layanan kepada para Klien berkaitan dalam melakukan operasi pasar finansial .
-
Definisi.
- "Catatan akun" – Sebuah daftar lengkap dari seluruh transaksi yang diselesaikan dan operasi- non-trading yang dilakukan pada akun live.
- "Akun aktif" adalah akun trading Klien, dimana kuantitas dari lot pasar yang dieksekusi (1 lot pasar setara dengan 10 lot InstaForex) untuk periode perhitungan melebihi 0,2% dari rata-rata ekuitas dalam mata uang USD. Untuk akun 1.000
USD kuantitas lot adalah 2 lot pasar atau 20 lot InstaForex. Setelah terjadinya trading yang berlawanan hanya setengah dari volume yang terkunci dihitung untuk kuantitas dari lot yang dieksekusi.
- "Penasehat" – sebuah algoritma pengelolaan akun dalam bentuk program yang berdasarkan pada MetaQuotes Language 4. Program ini mengirimkan permintaan dan order ke server dengan menggunakan terminal Klien.
- "Arbitrase" – strategi trading yang menggunakan "Transaksi Arbitrase".
- "Transaksi Arbitrase" – sebuah operasi, saat sebuah aset dibeli dalam satu pasar, dan pada saat yang sama aset yang sesuai dijual pada pasar yang berbeda. Perbedaan harga ini ditetapkan pada berbagai pasar nilai tukar. Sangat mudah untuk
diamati, bahwa nilai dari portofolio hampir tetap tidak berubah tanpa memperhatikan pergerakan pasar (karena trading yang berlawanan mengimbangi satu sama lain). Saat perbedaan harga berubah ke sisi positif, transaksi arbitrase yang
berlawanan dari profit yang ditetapkan dilaksanakan. Transaksi arbitrase juga merupakan transaksi yang hanya termasuk pada pembelian aset (penjualan) pada salah satu jenis pasar tanpa penjualan (pembelian) lebih lanjut) pada pasar
yang berbedaa, dengan syarat bahwa selisih harga yang besar antara kuotasi dari dua pasar yang berhubungan ini mucul disaat membuka atau menutup trading.
- "Ask" – Harga tertinggi pada pasangan dimana para Klien membeli mata uang.
- "Balance" – Hasil keseluruhan keuangan dari seluruh transaksi yang diselesaikan dan operasi non-trading dari akun trading.
- "Base currency" – Mata uang pertama yang dikuotasi pada pasangan mata uang, dimana Klien bisa membeli atau menjual seluruh harga dari kutipan mata uang.
- "Bid" - harga terkecil dalam kuotasi nilai tukar pasangan mata uang. Klien menjual pada harga bid.
- "Bonus dana" – Dana yang diterima oleh Klien sebagai bagian dari program bonus dan kontes, yang diselenggarakan oleh Perusahaan.
- "Equity" adalah saldo akun lancar saat ini, dihitung berdasarkan pada rumus: saldo + floating profit – floating loss.
- "Candlestick bar" merupakan sebuah elemen dari grafik, yang terdiri dari harga buka dan tutup, serta harga maksimum dan minimum untuk periode waktu tertentu (1 menit, 5 menit, satu jam, 24 jam, satu minggu dan sebagainya).
- "Klien" adalah badan hukum atau pihak secara fisik yang telah menerima Perjanjian ini dengan Dealer (Perusahaaan) untuk melakukan operasi trading dibawah persyaratan margin trading, dan mereka yang masuk ke kontrak sewa terninal Klien
dengan InstaForex.
- "Terminal Klien" adalah sebuah produk software MetaTrader 4.xx, yang memungkinkan Klien memperoleh informasi mengenai perdagangan pasar finansial dalam mode real time (kuantitas ditentukan oleh Perusahaan), melakukan analisa teknis pada
pasar, melakukan trading, menetapkan/mengubah/membatalkan order dan menerima pesan dari Dealer dan Perusahaan. Dapat dengan bebas di akses di website Perusahaan (https://www.ifxstore.org/downloads/itc4setup.exe).
- "Catatan file Klien" – sebuah file yang dibuat oleh terminal Klien, yang mencatat seluruh pertanyaan dan order yang dikirimkan dari Kliean ke Dealer dengan ketepatan 1 detik.
- "Posisi Ditutup" – Hasil dari bagian kedua dari transaksi tertutup yang diselesaikan.
- "Posisi Diselesaikan" terdiri dari dua operasi trading yang berlawanan dari ukuran yang sama (posisi buka dan turup): pembelian disusul oleh penjualan atau penjualan disusul oleh pembelian.
- "Contract for difference" (CFD) – operasi perdagangan barang berdasarkan pada perubahan dari nilai aset pokok (contoh aset yang menjadi subjek dari CFD, termasuk saham, saham berjangka, komoditi, logam mulia, indeks saaham dan sebagainya.
- " Spesifikasi Kontrak" – persyaratan trading utama (seperti spread, ukuran lot, volume trading minimal, perubahan dalam volume trading, margin awal, lock dan sebagainya) untuk setiap instrumen. Untuk tanggal penulisan kata-kata dari Perjanjian
ini, informasi tersedia di dealer@instaforex.com
- "Pasangan mata uang" adalah sebuah unit dari operasi trading yang didasarkan oleh perubahan harga dari satu mata uang melawan mata uang lain.
-
"Dealer" adalah:
- sebuah perusahaan, dimana Klien masuk kedalam perjanjian, mengatur dasar legislatif dari pelaksanaan operasi trading dibawah persyaratan marginal trading.
- seorang karyawan dari perusahaan ini yang berkaitan dengan melakukan order pada Klien, termasuk, eksekusi order, stop out dan margin call (dalam teks Perjanjian ini tertulis dalam huruf kecil).
- "Developer" – MetaQuotes Software Corp., developer dari platform trading.
-
"Disputable issue" adalah:
- sebuah situasi dimana Klien mengasumsikan bahwa Dealer telah melanggar salah satu atau beberapa persyaratan dari Perjanjian ini sebagai akibat dari aktivitas atau ketidakaktifannya;
- sebuah situasi dimana Dealer mengasumsikan bahwa Klien telah melanggar salah satu atau beberapa persyaratan dari Perjanjian ini sebagai akibat dari aktivitas atau ketidakaktifannya.
- "Enquiry" – Instruksi Klien yang disampaikan kepada Dealer untuk memperoleh kuotasi mata uang. Permintaan tidak menunjukkan kewajiban Klien untuk membuka trading.
-
"Fast market" adalah sebuah kondisi dari pasar yang ditandai dengan perubahan nilai mata uang tiba-tiba selama periode waktu yang singkat dan sering diikuti dengan selisih harga. Biasanya terjadi tepat sebelum dan/atau sesudah salah satu atau serangkaian
kejadian:
- publikasi dari indikator ekonomi dari anggota G7 (delapan negara pimpinan industri, conto, AS, Jerman, Jepang, Perancis, Inggris, Kanada, Italia), memiliki pengaruh tingkat tinggi pada pasar finansial;
- pengumuman suku bunga utama dibuat oleh bank sentral dan komite mereka;
- pidato atau konferensi pers dari gubernur bank sentral, menteri keuangan dan dari presiden negara G7;
- intervensi dari pemerintah pada pasar mata uang;
- serangan teroris dari kepentingan (pemerintahan) nasional;
- bencana alam yang menyebabkan pengumuman dari pernyataan darurat (atau langkah pembatasan analogis) dalam wilayah yang terkena dampak;
- pecahnya peperangan atau aksi militer;
- peristiwa besar politik seperti pengunduran diri, pengangkatan atau pelantikan (termasuk hasil pemilihan) dari cabang eksekutif pemerintah;
- kondisi lainnya yang mempengaruhi dinamka dari nilai mata uang.
- "Floating profit/loss" – profit/loss yang tidak ditetapkan dari seluruh trading terbuka pada nilai tukar saat ini.
-
"Situasi tak terduga" – peristiwa yang tidak terduga atau tidak dapat dicegah. Seperti:
- bencana alam;
- peperangan;
- aksis teror;
- langkah pemerintah, tindakan pemerintah, tindakan dari otoritas pemerintah eksekutif dan legislatif;
- serangan hacker dan aksi lain yang melanggar hukum terhadap server.
- "Free margin" – dana pada akun trading yang bisa digunakan untuk membuka trading baru. Dihitung berdasarkan pada rumus: ekuitas - margin.
- "Graph" (grafik) adalah arus kuotasi yang digambarkan secara grafis. Menunjukkan puncak ketinggian dari bar/candlestick, yang merupakan Bid maksimum selama satu periode; Bid rendah atau minimum; harga penutupan atau Bid terakhir pada berbagai
bar/candlestick; dan harga pembukaan atau Bid pertama dari berbagai bar/candlestick .
- "Hedged margin" – cover jaminan tunai yang diperlukan oleh Dealer untuk membuka dan mempertahankan trading. Untuk setiap instrumen, ditunjukkan secara terpisah dalam Spesifikasi.
- "Initial margin" – yang diperlukan oleh cover tunai Dealer untuk membuka trading. Untuk setiap instrumen harga ditunjukkan dalam Spesifikasi.
- "InstaForex website" adalah website resmi dari broker InstaForex yang tersedia pada alamat website berikut : https://www.ifxstore.org/
- "Instrumen" – pasangan mata uang atau CFD (contract for difference).
- "Leverage" – Rasio dari jumlah yang dicover digunakan dalam trading untuk volume perdagangan: 1:100, 1:200. Leverage 1:200 berarti untuk membuka trading perlu memiliki akun trading dengan jumlah deposit, yang 200 kali kurang dari jumlah
trading yang akan dibuka.
- "Lock" – posisi jual dan beli pada volume yang sama yang dibuka untuk instrumen yang sama pada akun yang sama.
- "Lock margin" adalah jumlah cover, diperlukan oleh Dealer untuk membuka dan mempertahankan posisi mengunci. Untuk setiap instrumen ditunjukkan dalam Spesifikasi.
- "Long" – pembelian sebuah instrumen yang mengharapkan suku bunga akan meningkat. Dalam kaitannya dengan pasangan mata uang, berarti membeli mata uang dasar dengan menggunakan kutipan mata uang.
- "Lot" – sebuah unit untuk mengukur kuantitas saham, komoditas, mata uang dasar, yang digunakan dalam platform trading.
- "Ukuran lot" – jumlah aset, komoditas, mata uang dasar per satu lot, dijelaskan dalam Spesifikasi..
- "Margin level" – rasio ekuitas pada margin yang diperlukan (dalam persen), dihitung berdasarkan pada rumus: (ekuitas/margin)*100%.
- "Margin call" – keadaan akun trading saat Dealer memiliki hak namun tidak wajib untuk menutup seluruh trading yang dibuka untuk Klien karena dana yang tidak mencukupi (free margin). Level margin, dimana situasi "margin call" meningkat;
dijelaskan dalam Perjanjian ini.
- "Margin trading" – trading dengan menggunakan leverage; Klien bisa membuka trading yang nilainya lebih tinggi dari yang dijalankan pada dana trading personal dari Klien.
- "Market open" – awal sesi trading setelah akhir pekan, hari libur atau setelah interval waktu antara sesi trading.
- "Margin yang diperlukan" – Persyaratan keuangan Dealer untuk mempertahankan posisi buka; setiap instrumen ditunjukkan dalam Spesifikasi.
- "Non-trading operation" – pelaksanaan pengisian akun trading (atau menarik uang dari akun trading) atau operasi alokasi (pengembalian) kredit.
-
"Kondisi pasar normal" – keadaan pasar saat:
- tidak ada stop yang signifikan dalam penyampaian kutipan ke platform trading;
- tidak ada dinamika harga yang cepat;
- tidak ada selisih harga yang besar.
- "Pasar normal" – lihat "Kondisi pasar normal".
- "Obvious error" – Dealer menutup/membuka posisi Klien atau mengeksekusi berbagai order pada harga, yang sangat berbeda dari harga pada instrumen dalam arus kutipan pada saat eksekusi. Atau beberapa aktivitas atau ketidakaktifan Dealer
lainnya terkait dengan evaluasi yang keliru dari harga pasar pada saat-saat tertentu.
-
"Opening gap" situasi saat salah satu dari pernyataan berikut tepat:
- Bid dari pembukaan pasar lebih tinggi dari Ask pada penutupan pasar;
- Ask pada pembukaan pasar lebih rendah dari Bid pada penutupan pasar.
- "Order" – Instruksi Klien yang disampaikan kepada Dealer untuk membuka/menutup trading saat harga mencapai level order, atau penempatan, menghapus atau mengubah level order.
- "Level order" – harga ditunjukkan dalam order .
-
"Posisi Buka" adalah hasil dari bagian pertama pada transaksi yang sepenuhnya diselesaikan. Saat membuka posisi, Klien melakukan kewajiban berikut:
- melakukan bagian kedua dari transaksi (jual/beli) dari ukuran yang sama;
- mempertahankan ekuitas tidak lebih rendah dari 30% dari margin yang diperlukan.
- "Pending order" – Klien meminta Dealer untuk membuka trading saat harga telah mencapai level order.
- "Pips" - unit terkecil dari harga untuk berbagai mata uang asing. Juga disebut dengan "poin".
- "Harga sebelum kutipan non-pasar" adalah harga penutupan dari bar menit, sebelumnya pada kutipan bar menit non-pasar .
-
"Price gap" – either of the following situations:
- Bid (Penawaran) saat ini lebih tinggi dari Ask (Permintaan) sebelumnya;
- Ask (Permintaan) saat ini lebih rendah dari Bid (Penawaran) sebelumnya.
- "Kutipan mata uang" adalah mata uang kedua dalam simbol pasangan mata uang yang digunakan oleh Klien untuk menjual atau membeli mata uang dasar .
- "Kutipan data base" – informasi mengenai seluruh kutipan mata uang.
- "Quoting" adalah proses memberikan streaming kutipan mata uang waktu real pada Klien untuk melakukan trading .
-
"Rate" –
- untuk pasangan mata uang: harga unit mata uang dasar ditunjukkan dalam kutipan mata uang;
- untuk CFD: harga unit aset dasar ditunjukkan dalam uang.
- "Real deposit" adalah perbedaan antara deposit dan penarikan pada akun trading Klien untuk periode pelaporan.
- "Server log file" adalah sebuah file yang dibuat oleh server, yang mencatat seluruh permintaan dan order yang diterima oleh Dealer dari Klien, termasuk hasil proses, dengan ketepatan 1 detik.
- "Server" adalah sebuah produk software dari MetaTrader Server 4.xx yang memproses permintaan dan order Klien, memberikan informasi mengenai trading pasar finansial dalam mode waktu real (jumlah ditentukan oleh Perusahaan), mempertimbangkan
kewajiban bersama antara Klien dan Dealer, dan patuh terhadap persyaratan dan larangan.
- "Posisi jual" – menjual instrumen dengan pandangan pada penurunan suku bunga. Dengan respek pada pasangan mata uang: saat mata uang dasar terjual dengan menggunakan kutipan mata uang .
-
"Spike" – kutipan harga yang memenuhi persyaratan berikut:
- terdapat selisih harga yang besar;
- pengembalian harga jangka pendek pada level awal menciptakan selisih harga;
- tidak ada dinamika harga yang cepat sebelumnya pada kutipan harga ini;
- tidak ada peristiwa ekonomi makro dan/atau berita perusahaan yang terlihat mempengaruhi harga instrumen saat kutipan ini ditembus.
- Perusahaan berhak untuk menghapus informasi yang menyangkut kutipan non-pasar (Spike) dari data kutipan berdasarkan pada server.
- "Spread" – perbedaan antara Bid dan Ask (dalam pip).
- "Streaming real-time quotes" – sebuah rantai kutipan untuk setiap instrumen yang diimpor dan terlihat dalam platrorm trading, mekanisme memberikan kuotasi kepada Klien oleh Dealer, terlihat dalam mode waktu sesungguhnya, dengan menggunakan
order yang bisa dikirimkan oleh Klien kepada Dealer untuk melakukan trading di setiap saat.
- "Stop out" – permintaan mendesak untuk menutup posisi yang dihasilkan dari server.
- "Swap" – pembayaran yang dilakukan untuk melakukan posisi terbuka satu malam. Hal ini bisa menjadi positif maupun negatif. Sebuah grafik, mendefinisikan nilai swap untuk setiap instrumen, bisa ditemukan dalam website resmi InstaForex.
Pada saat revisi perjanjian ini, informasi tersedia di https https://www.ifxstore.org/id/specifications.php.
-
"Trailing stop" adalah algoritma pengelolaan order stop loss (SL):
- jika profit posisi buka tidak melebihi level trailing stop, jangan melakukan langkah apapun;
- segera setelah profit posisi buka melebihi level traling stop, kirim order ke server utama yang menolak perintah SL dengan jarak yang setara dengan harga trailing stop dari harga saat ini;
- segera setelah interval antara order SL dan kutipan melebihi traling stop, server akan mengubah level order, sehingga jarak antara order dan harga saat ini sama dengan trailing stop.
- Trailing stop bekerja saat terminal Klien diluncurkan, terhubung dengan Internet dan berhasil diotorisasi oleh server.
- "Thin market" – kondisi pasar. Ketika terdapat lebih sedikit kutipan dari yang biasanya diimpor ke platform trading untuk periode yang cukup lama. Umumnya, jenis kondisi pasar ini terjadi saat libur Natal, hari libur nasional di negara-negara
G7 dan antara 23:00 p.m, - 3:00 a.m. (GMT +2) dan sebagainya.
- "Tiket" – sebuah angka identifikasi yang unik ditentukan untuk posisi atau pending order dalam platform trading.
- "Harga Trailing stop" – harga dari parameter "trailing stop", ditetapkan oleh Klien .
- "Waktu platform trading" – zona waktu saat peristiwa yang terdaftar dalam log file server berlaku. Pada saat publikasi Perjanjian ini adalah GMT+2.
- "Ukuran operasi trading" – jumlah lot dikalikan dengan ukuran lot.
- "Kondisi pasar yang berbeda dari yang normal" – thin market atau fast market.
- "Trading operation/trade" adalah pembelian/penjualan instrumen yang dilakukan oleh Klien.
- "Trading platform/terminal" – serangkaian software dan fasilitas teknis yang mendukung menerima informasi pada yrading yang dilakukan pada pasar finansial dalam mode real-time, melakukan operasi trading, mempertimbangkan kewajiban bersama
antara Klien dan Dealer, dan patuh pada persyaratan dan batasan. Dalam bentuk yang disederhanakan untuk tujuan dari Perjanjian ini terdiri dari "Server: dan "Terminal Klien".
- "Akun trading" – log pribadi yang unik dari seluruh pengoperasian yang dicatat dalam platform trading, dimana transaksi penutupan yang telah selesai, posisi buka, pengoperasian non-pasar dan order ditunjukkan.
- Perjanjian antara Klien dan Perusahaan menjelaskan syarat dari penggunaan untuk seluruh layanan, yang ditawarkan oleh Perusahaan dan penyedia layanan pihak ketiga lain yang disahkan, termasuk menggunakan layanan dengan tujuan melakukan
transaksi pada akun trading Klien.
-
Layanan Perusahaan.
-
Definisi dari layanan Perusahaan.
-
Layanan Perusahaan adalah seluruh program layanan interaktif yang ditawarkan oleh Perusahaan, yang memberi kemungkinan bagi Klien untuk:
- terhubung dengan Perusahaan dengan penyedia layanan pihak ketiga yang disahkan;
- memperoleh informasi dan kutipan dari Perusahaan atau dari penyedia layanan pihak ketiga yang disahkan;
- melakukan trading pada pasar finansial melalui terminal trading Perusahaan MetaTrader 4.0 (program software)
yang meliputi transfer data elektronik yang diajukan Klien kepada Perusahaan dengan menggunakan komputer pribadi terhubung dengan modem atau perangkat lainnya untuk mengakses jaringan transfer file yang diperintahkan oleh Perusahaan.
- Dengan menandatangani Perjanjian ini Klien mengakui pemahamannya dengan peraturan komunikasi dan setuju bahwa Klien bisa memberikan instruksi hanya melalui telepon atau terminal trading Klien .
- Layanan dari Perusahaan meliputi software informasi "MetaTrader 4.0", berarti ketentuan dari analisa teknis dan informasi layanan oleh pihak ketiga, ditawarkan bersamaan dengan layanan dari Perusahaan.
- Klien mengakui bahwa Perusahaan berhak untuk mengubah, menambahkan, mengganti nama atau meninggalkan layanan Perusahaan yang berubah yang ditawarkan dalam syarat Perjanjian ini tanpa pemberitahuan sebelumnya. Klien juga menyetujui
bahwa Perjanjian berlaku untuk layanan, yang bisa diubah, ditambahkan atau diganti nama dalam tambahan pada layanan yang diberikan kepada Klien saat ini.
- Dalam hubungannya dengan trading Klien, Perusahaan hanya mengeksekusi order Klien tanpa memberikan kepercayaan manajemen atau rekomendasi. Perusahaan mengeksekusi pertanyaan atau order Klien tanpa mempertimbangkan karakter trading,
bahkan jika tidak menguntungkan bagi Klien.
-
Namun untuk kasus yang dijelaskan pada perjanjian ini, Perusahaan tidak diwajibkan untuk:
- memantau dan memberitahu Klien mengenai status trading;
- menutup posisi buka Klien;
- melakukan upaya untuk mengeksekusi
order Klien dengan menggunakan kutipan, yang berbeda dengan kutipan yang ditunjukkan dalam platform trading "MetaTrader 4.0".
- Layanan Perusahaan tidak memberikan rekomendasi dan informasi untuk memotivasi pada Klien untuk melakukan pengoperasian. Dalam beberapa kasus, Perusahaan berhak untuk memberikan informas, rekomendasi dan saran kepada Klien; dalam
hal ini Perusahaan tidak bertanggung jawab terkait hasil dan efektivitas dari langkah tersebut. Perusahaan berhak untuk membatalkan atau menutup berbagai posisi Klien dalam syarat dan ketentuan yang diatur oleh Perjanjian ini,
Seluruh trading yang dilakukan olej Klien sebagai hasil dari kesalahan informasi atau kekeliruan, akan dijunjung tinggi oleh kedua pihak, Klien dan Perusahaan.
-
Prinsip dasar.
-
Memproses permintaan Klien.
- Untuk melakukan trading mekanisme kutipan "Eksekusi Instan" digunakan.
-
Pertanyaan Klien dan order diproses berdasarkan pada skema berikut:
- Klien membuat persyaratan atau permintaan yang kebenarannya dicek, dalam terminal Klien;
- Terminal klien meneruskan persyaratan atau permintaan
ke server;
- server menerima order Klien dan memeriksa kebenarannya; kemudian terminal trading menunjukkan pesan "permintaan diterima oleh server";
- Saat persyaratan atau permintaan Klien sedang diproses, server
mengirim hasil kembali ke terminal trading Klien;
- Jika terbukti tidak ada koneksi yang terganggu antara terminal Klien dan server, terminal Klien menerima hasil dari persyaratan dan hasil permintaan eksekusi dari Dealer.
- Klien bisa mencoba untuk membatalkan permintaan yang dikirimkan lebih awal (yang mengantri); meskipun demikian, Perusahaan tidak dapat menjamin berhasilnya upaya ini.
- Waktu, yang diperlukan untuk mengeksekusi persyaratan atau permintaan, tergantung pada kualitas koneksi antara terminal Klien dan server Perusahan, serta pada kondisi pasar. Dibawah kondisi pasar normal, biasanya memerlukan waktu
sekitar 1-5 detik untuk memproses persyaratan atau permintaan. Ditengah kondisi pasar yang berbeda dari yang normal, waktu proses bisa diperpanjang hingga 10-15 detik.
-
Server Perusahaan bisa menolak order klien apabila terjadi hal berikut:
- pada pembukaan pasar pesan "Tidak ada harga" diterima, jika Klien membuat persyaratan sebelum kutipan pertama dimasukkan kedalam platform trading;
- Klien tidak memiliki dana yang cukup untuk membuka posisi baru;
- kondisi pasar berbeda dari biasanya.
-
Operasi trading.
- Mata uang dijual pada harga Penawaran. Mata uang dibeli pada harga Permintaan .
-
Ukuran minimal dari trading.
- Untuk akun trading dari jenis Standard dan Eurica dengan saldo dan/atau dana dalam jumlah USD100,000.00 (seratus ribu dolar USD) atau setara dengan mata uang lain bisa terjadi pembatasan dari ukuran posisi minimal dalam jumlah
1 lot InstaForex (atau USD1 per pip). Untuk akun dari USD10,000.00 (sepuluh ribu USD) atau setara dengan mata uang lain pada kebijaksanaan Perusahaan bisa terdapat pembatasan dari ukuran operasai minimal dari 0,1 lot InstaForex
(atau USD 0,10 per 1 pip). Untuk akun trading dengan saldo lebih USD10,000 dan lebih dari USD100,000 ukuran minimal dari lot InstaForex bisa ditetapkan secara proporsional pada saldo menurut kebijakan Perusahan.
-
Jika jumlah total dari posisi terbuka Klien melebihi jumlah berikut dalam mata uang dasar, Perusahaan berhak untuk mengenakan pembatasan pada leverage maksimal.
- untuk jumlah lebih dari USD5,000,000 (lima juta) hingga 1:100;
- untuk jumlah lebih dari USD20,000,000 (duapuluh juta) hingga 1:50.
Perusahaan berhak untuk mengenakan batasan yang disebutkan diatas secara
selektif.
- Untuk akun dengan saldo lebih dari 1000 USD leverage dapat diturunkan dari 1:1000 menjadi 1:600.
-
Spread.
- Jika tidak terdapat situasi yang terduga, Perusahaan menggunakan spread tetap, yang dijelaskan dalam website resmi Perusahaan. Untuk terbiasa dengan spread saat ini, harap kunjungi: https://www.ifxstore.org/id/specifications.php
-
Melanjutkan posisi ke hari berikutnya. Saat posisi dilewati pada hari berikutnya, swap ditambahkan untuk posisi buka dimulai sejak 23:59:30. Untuk terbiasa dengan swap saat ini, harap kunjungi: https://www.ifxstore.org/id/specifications.php. Untuk Rabu – Selasa malam, triple swap ditambahkan.
-
Membuat perubahan pada persyaratan trading.
- Perusahaan memiliki hak untuk mengubah persyaratan margin, spread, mode eksekusi order dan persyaratan trading lainnya dalam keterkaitan dengan hari libur nasional dan internasional, dan harus memberitahun kepada Klien 5 hari kerja
sebelumnya. Dalam hal ini, seluruh perubahan akan berlaku pada trading yang telah dibuka dan posisi baru.
-
Menutup posisi CFD.
- Jika terdapat posisi terbuka dalam akun trading pada satu hari (atau pada hari berikutnya) dari publikasi statistik ekonomi dari CFD yang dikeluarkan perusahaan, atau peristiwa lain, yang memiliki pengaruh besar pada nilai saham,
Perusahaan berhak untuk menutup posisi menggunakan kutipan pasar terakhir pada penutupan sesi trading. Dalam hal ini, mengikuti pembukaan kembali trading di salah satu kutipan pasar selama 5 menit pertama setelah pembukaan
sesi.
-
Membuka posisi.
-
Untuk membuka posisi, permintaan harus dikirim dari terminal Klien ke server Perusahaan. Parameter permintaan berikut wajib diikuti:
- instrumen;
- ukuran posisi (dalam lot).
- Daftar instrumen yang tersedia untuk melakukan operasi trading dengan menggunakan mode "Eksekusi Instan" dikeluarkan di halaman resmi Perusahaan pada bagian "Instrumen Trading" (https://www.ifxstore.org/id/specifications.php).
-
Perusahaan wajib memberitahu Klien 7 hari sebelumnya untuk mengubah daftar dari instrumen trading.
-
Untuk membuka posisi Beli/Jual Klien harus mengirimkan permintaan menggunakan terminal Klien.
-Untuk membuka posisi Beli dalam jendela order pada terminal Klien, Klien harus meng-klik "Buy", dimana permintaan dikirimkan
ke server.
-Untuk membuka posisi Jual dalam jendela order pada terminal Klien, tab Jual harus di-klik, dimana order dikirimkan ke server.
-
Mengeksekusi order Klien untuk membuka posisi.
- Jika ukuran dari free margin cukup untuk membuka posisi, posisi harus dibuka. Level free margin yang baru harus disesuaikan secara otomatis.
- Jika ukuran dari free margin tidak cukup untuk membuka posisi, posisi tidak harus dibuka dan pesan mengenai dana yang tidak mencukupi akan muncul dalam jendela order.
- Jika pada saat eksekusi order atau persyaratan Klien oleh server kutipan berubah, server akan memberikan harga Bid/Ask yang baru. Dalam hal ini jendela baru "Requote" akan muncul dengan harga yang baru. Jika Klien setuju untuk
melakukan operasi pada kutipan terbaru yang diberikan, tab "OK" harus di-klik di jendela "Requote" dalam 3 detik.
- Order Klien untuk membuka posisi dianggap akan dieksekusi, dan posisi akan dibuka, dengan log file server yang sesuai telah diperbarui dengan catatan baru. Setiap posisi baru akan menerima nomor tiket berurutan.
-
Menutup posisi.
-
Untuk menutup posisi dalam terminal Klien, Klien diwajibkan untuk menunjukkan parameter berikut:
- tiket dari posisi yang akan ditutup,
- ukuran dari posisi.
- Untuk menutup posisi, Klien harus meng-klik ikon "Tutup Posisi" dalam order terminal trading.
-
Eksekusi dari order Klien untuk menutup posisi.
- Jika pada saat eksekusi order/persyaratan oleh server, kutipan berubah, server akan memberikan harga Bid/Ask yang baru. Dalam hal ini jendela baru "Requote" akan muncul dengan harga yang baru. Apabila Klien setuju untuk melakukan
transaksi pada harga penawaran terbaru, ikon "OK" harus di-klik dalam 3 detik.
- Order klien untuk menutup posisi dianggap selesai, dan posisi ditutup, saat catatan yang sesuai dalam log file dari server muncul.
-
Deskripsi dari order, tersedia dalam terminal trading InstaTrader:
-
Jenis-jenis order:
"Buy Stop" menyarankan membuka posisi beli pada harga yang lebih tinggi dari harga sebenarnya pada saat penempatan order;
"Sell Stop" menyarankan posisi jual yang dibuka pada harga yang lebih
rendah dari harga sebenarnya saat penempatan order;
"Buy Limit" menyarankan membuka posisi beli pada harga yang lebih rendah dari harga sebenarnya saat penempatan order;
"Sell Limit" menyarankan membuka posisi jual
pada harga yang lebih tinggi dari harga sebenarnya saat penempatan order.
-
Untuk menutup posisi order berikut bisa digunakan:
"Stop Loss" mengartikan penutupan posisi yang sebelumnya dibuka pada harga, yang kurang menguntungkan bagi Klien jika dibandingkan dengan harga saat penempatan order;
"Take Profit" mengartikan penutupan posisi yang sebelumnya dibuka pada harga yang lebih mengungtungkan bagi Klien saat dibandingkan pada harga saat penempatan order.
- Klien berhak mengubah dan menghapus berbagai pending order jika belum diaktifkan .
-
Eksekusi order.
-
Order akan disusun untuk eksekusi dalam beberapa hal berikut:
- Sell Stop order akan disusun untuk eksekusi saat harga Permintaan dalam arus kutipan mencapai atau melebihi level order;
- Buy Stop order akan disusun
untuk eksekusi saat harga Permintaan dalam arus kutipan mencapai atau melebihi level order;
-Sell Limit order akan disusun untuk eksekusi pada saat harga Penawaran dalam arus kutipan mencapai atau melebihi level order;
- Buy Limit order akan disusun untuk eksekusi pada saat harga Permintaan pada arus kutipan menjadi lebih rendah atau sama dengan level order;
- Take Profit order untuk membeli posisi beli disusun untuk eksekusi saat
harga Penawaran dalam arus kutipan melebihi atau sama dengan level order;
- Stop Loss order untuk membuka pemicu posisi beli, saat harga Penawaran dalam arus kutipan turun dibawah atau sama dengan level order;
-
Take Profit order untuk membuka pemicu trading penjualan, saat harga Permiintaan dalam arus kutipan turun dibawah atau sama dengan level order;
- Stop Loss order untuk membuka trading penjualan memicu penjualan posisi
buka, dan harga Permintaan dalam arus kutipan melebihi atau sama dengan level order.
-
Dalam selisih harga order dieksekusi berdasarkan pada peraturan berikut:
- pending orders, dimana level buka dan Take Profit yang berada pada selisih harga, dibatalkan dengan komentar [dibatalkan/gap];
- Take Profit
order level dalam selisih harga, dieksekusi oleh harga yang ditetapkan oleh order;
- Stop Loss order, yang berada dalam selisih harga, dieksekusi pada harga yang pertana diterima menyusul selusuh dan ditandai oleh komentar
[sl/gap];
- Buy Stop dan Sell Stop pending order dieksekusi pada harga pertama yang diterima menyusul selisih harga, dengan [mulai/gap] muncul sebagai komen;
- Buy Limit dan Sell Limit pending order dieksekusi pada harga
yang ditetapkan dan ditandai dengan komentar [dimulai/gap].
Dalam beberapa hal, saat selisih harga kecil, order dapat dieksekusi dalam mode seperti umumnya, berdasarkan pada pengaturan dalam harga order.
- Saat pending order diterima untuk eksekusi dan ukuran dari free margin tidak cukup untuk pembukaan order, pending order dihapus secara otomatis dengan komentar "dibatalkan oleh dealer".
-
Masa berlaku dan penempatan order, parameter, peraturan dari penempatan order.
- Order hanya bisa diletakkan, dihapus atau diubah oleh Klien saat trading untuk instrumen yang dipilih diizinkan. Waktu trading untuk setiap instrumen ditunjukkan di https://www.ifxstore.org/id/specifications.php.
-
Menempatkan pending order, informasi berikut harus diberikan oleh Klien:
- instrumen;
- ukuran volume (volume);
- jenis order (Beli Stop, Jual Stop, Beli Limit, Jual Limit);
- level harga yang harus
ditetapkan oleh order.
- Saat pending order mengupayakan eksekusi, server secara otomatis memeriksa akun trading untuk melihat jika free margin tersedia. Posisi baru ditambahkan kedalam daftar dari posisi buka; posisi akumulasi Klien dan free margin dihitung.
- Jika terdapat peningkatan volatilitas, pesanan tertunda Buy Stop, Sell Stop, Stop Loss, dan Take Profit akan dieksekusi dengan penurunan seiring harga yang tersedia pada saat ini dari eksekusi pesanan mungkin berbeda dari harga
yang di tetapkan pada pesanan.
- Order dianggap akan dieksekusi saat telah tercatat dalam file server log .
-
Pemaksaan penutupan posisi.
- Saat level margin akun Klien kurang dari 30% , margin menghasilkan pemicu. Perusahaan memiliki hak, namun, tidak diwajibkan untuk menutup posisi Klien. Ini merupakan kebijaksanaan perusahaan apakah akan menutup posisi atau tidak.
- Jika kondisi akun trading saat ini (ekuitas) kurang dari 10% dari margin perlu untuk mempertahankan posisi beli, Perusahaan berhak untuk memaksa penutupan posisi Klien tanpa peringatan sebelumnya.
- Server mengendalikan kondisi akun saat ini. Apabila persyaratan yang dijelaskan dalam Pasal 3.15,2 dari perjanjian ini dilanggar, server terpaksa harus melakukan order penutupan posisi (stop out). Stop out dieksekusi berdasarkan
pada harga pasar sesuai dengan barisan order Klien. Penutupan posisi yang dipaksa tercatat dalam sever log file sebagai "stop out".
- Apabila persyaratan yang dijelaskan dalam Pasal 3.15.2 dari Perjanjian ini dilanggar dan Klien memiliki beberapa posisi buka, posisi dengan floating loss tertinggi akan ditutup terlebih dahulu.
- Ditengah kondisi pasar normal Perusahaan menjamin bahwa setelah penutupan posisi terakhir saldo dari akun trading akan 0% - 10% dari margin yang diperlukan untuk menutup posisi yang ditutup terakhir dengan paksa. Perusahaan berhak
untuk mengembalikan saldo akun negatif dari Klien dengan dana yang tersedia di akun lain yang dimiliki Klien, jika saldo menjadi negatif karena pergerakan harga kuat (pada umumnya, dalam kasus yang dijelaskan dalam pasar 5.9).
- Bisa terjadi penundaan dalam order otomatis yang ditutup dalam proses penutupan posisi yang dipaksa. Penundaan ini dapat menjadi alasan penutupan posisi pada harga yang lebih mendukung dari harga saat ini pada penutupan order yang
diinduksi. Status akun pada saat transaksi ditutup oleh "stop out" ditunjukkan dalam komentar order, dimana per sen dari free margin, saldo akun dan level margin ditunjukkan. Penutupan order pada harga yang lebih menguntungan
untuk Klien dari level "stop out", tidak bisa dianggap sebagai alasan klaim dari bagian Klien. Menutup posisi pada harga, yang kurang menguntungkan bagi Klien dari level "stop out", dapat dianggap sebagai alasan klaim pada
bagian dari Klien.
- Dengan menyetujui Kesepakatan ini, Pihak-pihak terkait telah menyepakati bahwa jam kerja - Senin 00:00 - Jumat 23:59 - bergeser dua kali setahun karena Eropa beralih ke penghematan waktu siang hari dan sebaliknya, pada hari Minggu
terakhir bulan Maret dan hari Minggu terakhir bulan Oktober secara bersamaan.
- Jumlah maksimum dari transaksi yang dibuka secara serentak tidak dibatasi. Namun, perusahaan berhak untuk mengenakan pembatasan wajib atas sejumlah order yang dibuka.
-
Deposit/penarikan Uang.
-
Penarikan dana dari akun trading Klien.
- Klien harus menarik uang dari akun trading ke sistem pembayaran, memungkinkan untuk penarikan dalam Kabinet Klien pada website resmi Perusahaan.
- Untuk akun trading, yang didepositkan melalui sistem pembayaran elektronik, penarikan uang dengan cara mtransfer mata uang bank menggunakan rincian bank dari pemilik akun trading yang dibuat, jika disepakati oleh Perusahaan.
Perusahaan juga berhak untuk mengubah metode penarikan atas kebijakannya sendiri.
- Dengan menggunakan sistem pembayaran elektronik, penarikan memungkinkan untuk diproses hanya pada sistem pembayaran yang sama dengan rincian akun yang sama (mata uang, jumlah akun), yang dihasilkan dari deposit. Jika akun trading
telah dipenuhi oleh sejumlah sistem pembayaran, dengan menggunakan beberapa mata uang berbeda, penarikan harus diajukan pada basis proporsional.
- Jika Klien telah mengubah detail dalam sistem pembayaran, maka wajib memberitahu Perusahaan dengan mengirimkan formulir pengisian F1 dengan menyertakan scan fotokopi identitas ke Bagian Keuangan Perusahaan. Jika tidak dilakukan,
Perusahaan berhak untuk menolak permintaan penarikan Klien pada rincian pribadi baru.
- Penarikan diproses dalam waktu yang ditetapkan, yang bervariasi untuk setiap sistem pembayaran; namun, dalam beberapa kasus waktu penarikan bisa meningkat hingga 5 hari kerja, terkecuali untuk kasus yang dijelaskan pada Pasal 9.1.4
dari Perjanjian.
-
Penarikan dana diterima melalui InstaWallet pada sistem pembayaran eksternal memungkinkan 5 hari setelah pengisian akun trading.
Untuk penarikan uang didepositkan melalui sistem InstaWallet, komisi harus dibebankan sebagai
berikut:
- 2% dari jumlah penarikan, jika terdapat aktivitas trading yang tinggi dari akun trading, yang telah didepositkan melalui sistem InstaWallet, dan sistem pembayaran yang berbeda digunakan untuk mendpositkan dan menarik
dari InstaWallet;
- 5% dari jumlah yang ditarik, jika terdapat aktivitas trading yang lemah dalam akun trading, dan sistem pembayaran yang berbeda telah digunakan untuk mendepositkan dan menarik dari InstaWallet;
- Tanpa komisi, jika sistem pembayaran yang sama digunakan untuk deposit dan penarikan ke/dari InstaWallet.
Departemen Keuangan harus berhak memutuskan tingkat aktivitas trading dalam akun trading serta menetapkan komisi
penarikan yang digambarkan pada kebijaksanaan sendiri.
- Jika nilai tukar mata uang antara sistem pembayaran telah diungkapkan, Perusahaan berhak untuk mengenakan komisi tambahan untuk layanan pertukaran.
- Saat mata uang deposit berbeda dari akun mata uang, Perusahaan menggunakan nilai rata-rata untuk memproses permintaan penarikan. Nilai rata-rata ditentikan oleh suku bunga dan volume deposit.
-
Mendepositkan dana ke akun trading Klien dapat dihasilkan melalui berbagai metode yang disusun dalam website Perusahaan.
- Klien menyetujui apabila terdapat gangguan software, keterlambatan dalam mendepositkan dana ke akun trading memungkinkan.
- Perusahaan wajib untuk memuat jumlah akun trading Klien apabila diketahui terdapat masalah dalam software, yang menyebabkan keterlambatan dalam deposit dana otomatis, pada kondisi saat Klien mengumumkan tentang keterlambatan.
-
Biaya yang dikenakan untuk deposit/penarikan.
-
Pada pendanaan akun trading Perusahaan mengganti sepenuhnya atau setengah jumlah biaya yang dikenakan oleh sistem pembayaran seperti yang tercatat di https://secure.ifxstore.org/id/deposit.
Jika diketahui terdapat penggunaan yang keliru dalam layanan ini Perusahaan berhak untuk memotong komisi dari akun trading Klien.
- Untuk akun yang tidak aktif, Perusahaan berhak mengurangi 10 USD setiap bulan mulai dari bulan ke-3 ketidakaktifan.
-
Permintaan penyelesaian bisnis, klaim dan kasus kontroversial.
- Saat kasus kontroversial terjadi, Klien berhak melaporkan klaim kepada Perusahaan. Klaim diteruma dalam dua hari kerja mulai tanggal terjadinya masalah.
-
Klaim harus dikirimkan pada Dealer Department dalam bentuk email ke dealer@instaforex.com. Klaim tidak dimaksudkan pada pemberitahuan oleh penuntut hingga penyelidikan diselesaikan
.
Klaim yang disampaikan dengan cara lain tidak akan ditinjau.
-
Perusahaan harus memproses komplain Klien tidak lebih dari 10 hari kerja:
Jika klaim Klien dianggap wajar, Perusahaan akan menerimanya dan mendepositkan dana ke akun trading Klien dalam satu hari kerja.
Perusahaan mengikuti
praktek pasar yang diterima secara umum dan kebijakan internal, untuk klaim yang tidak disebutkan dalam Perjanjian.
-
Formulir klaim Klien terdiri dari:
- nama lengkap;
- nomer akun trading;
- tanggal dan waktu saat kasus kontroversial terjadi;
- kasus kontroversial atau tiket permintaan;
- deskripsi klaim, meninggalkan
konotasi emosional.
-
Perusahaan berhak untuk membatalkan klaim dalam kasus berikut:
- klaim tidak sesuai dengan ketentuan dari Pasal 5.1, 5.2, 5.4.;
- klaim berisi kata-kata kasar/kotor atau/dan menghina Perusahaan atau para staffnya;
- klaim berisi ancaman kepada perusahaan atau staffnya;
- Klien mengancam akan menodai reputasi Perusahaan dengan menggunakan jaringan sosial dan sumber komunitas lainnya.
- Perusahaan berhak untuk meninjau hasil trading klien jika terdapat kesalahan pada software server yang menyebabkan keterlambatan kuotasi, kuotasi non-pasar, tidak terpenuhinya Pasal 3.14.4 dari Perjanjian ini atau konsekuensi negatif lainnya
bagi Perusahaan yang tidak dapat atau belum (dalam hal transaksi CFD) dicakup oleh kontraktor. Jika terdapat perbedaan antara kuotasi sungguhan dan kuotasi dari kontraktor saat ini dari pembukaan transaksi, Perusahaan berhak intuk
mengoreksi pembukaan harga transaksi. Jika terdapat bukti bahwa klien menggunakan strategi berdasarkan pada perbedaan pada kuotasi, maka perusahaan berhak untuk membatalkan hasil trading klien dan menutup akses klien pada layanan Perusahaan
sebagian atau keseluruhan.
- Perusahaan menjamin bahwa berbagai transaksi yang dilakukan Klien pada kutipan non-pasare (naik) harus dipulihkan setelah diketahui terdapat kinerja yang keliru.
- Jika posisi sepenuhnya terkunci oleh sistem penguncian termasuk triple lock dan jumlah swap tidak sama dengan nol, Perusahaan berhak untuk mengoreksi swap.
- Jika terdapat bukti strategi yang ditujukan untuk menciptakan saldo negatif dari klien akun dan oleh karenanya mengalihkan resiko dan kerugian kepada Perusahaan, Perusahaan berhak untuk membatalkan hasil trading yang diperoleh dengan strategi
tersebut meskipun jika tidak menghasilkan saldo negatif namun hanya dapat menyebabkannya sebagai hasil kesepakatan yang secara jelas ditujukan pada penghasilan saldo negatif jika terjadi pembalikan tren instrumen trading yang tajam.
(contoh, sebelum rilis data ekonomi makro signifikan).
- Jika pada saat penutupan pasar total volume dari posisi, dibuka pada akun Klien menunjukkan perubahan dari profit total lebih dari 0,5% deposit, apabila haga berubah 1 pip (lebih dari 5 lot InstaForex untuk setiap 1.000 USD dari deposit,
Perusahaan berhak untuk memperbaiki hasil finansial dari transaksi tersebut jika pasar terbuka dengan selisih jumlah proporsional pada ukuran selisih dalam pip.
- Dealing Department dari Perusahaan mengeksekusi keputusan yang disetujui pada klaim terkait pembukaan kembali posisi menurut skema berikut: jika terdapat waktu yang cukup atau selisih harga pada saat kekeliruan penutupan posisi ke pembukaan
posisi, transaksi dapat dibuka kembali pada harga rata-rata yang ditetapkan untuk periode antara penutupan posisi yang keliru dan membuat keputusan pada pembukaan kembalai atau dalam satu jam pada saat kekeliruan posisi penutupan.
Pembukaan kembali posisi menempatkan order baru dari volume yang sama seperti salah satu yang ditutup dengan keliru. Peraturan ini sepenuhnya berlaku untuk kompensasi dari posisi penutupan yang keliru.
- Apabila ketika perubahan harga terkait dengan rilis berita atau selisih antara harga penutupan dan pembukaan dari instrumen menyebabkan perubahan profit dalam volume lebih dari 100% dari deposit total, Perusahaan berhak untuk mengoreksi
hasil keuangan dari transaksi tersebut dengan jumlah yang sebanding dengan selisih dari harga-harga ini dalam pips melalui debit dana dengan komentar "koreksi Pasal 5.12". Dalam beberapa kasus, atas kebijakan Perusahaan, perubahan
profit minimum akan ditetapkan kurang dari 100% dari deposit total.
- Perusahaan berhak untuk membatalkan hasil transaksi jika Perusahaan menemukan bahwa uang yang digunakan untuk mengeksekusi transaksi terdapat pelanggaran ketentuan dari berbagai kesepakatan Perusahaan, termasuk Perjanjian ini, yang diterima
oleh Klien.
- Jika total swap pada seluruh trading yang dihasilkan melebihi 5.000 USD, Perusahaan berhak untuk mengoreksi hingga USD5.000 dalam kasus tertentu.
- Jumlah kompensasi pada Klien dalam menyingkirkan konsekuensi kekurangan teknis tidak bisa melebihi 500.000 USD.
- Potensi kerugian atau keuntungan serta kerugian yang dikeluarkan sebagai akibat dari tidak tersedianya peralatan tidak dikenakan penggantian.
-
Identifikasi dan verifikasi Klien.
- Perusahaan berhak untuk menanyakan Klien untuk membuktikan informasi identitas pribadi, yang ditunjukkan didalam form registrasi akun trading. Klien bisa memperoleh permintaan kapanpun untuk menyerahkan scan foto kopi paspor/identitas
atau foto kopi paspor/identitas yang sah, yang berada pada kebijakan Perusahaan.
- Apabila Klien berlum memperoleh permintaan untuk memberikan scan foto kopi paspir/identitas, prosedur verifikasi dari akun trading tidak wajib, meskipun Klien bebas untuk mengirim foto kopi paspor atau berbagai dokkumen lain yang menunjukkan
kepribadian pada Client Relations Department.
- IJika setelah pembukaan akun registrasi informasi pribadi Klien (seperti nama lengkap, alamat atau telepon) telah diubah, Klien wajib memberitahu Client Relations Department dari Perusahaan dengan mengirimkan permintaan untuk mengubah
informasi registasi.
- Klien setuju bahwa informasi pribadi yang ditunjukkan dalam registrasi akun trading dapat digunakan oleh Perusahaan dalam batas-batas dari kebijakan AML (menentang pencucian uang).
- Klien bertanggung jawab untuk keaslian dari dokumen pribadi yang diberikan atau salinan, dan mengakui hak Perusahaan, jika keasliannya diragukan, berlaku untuk otoritas penegakan hukum dari dokumen yang dikeluarkan negara untuk validasi
otentikasi, jika terdapat tindakan pemalsuan dokumen, Klien akan bertanggung jawab berdasarkan dengan undang-udang dari negara yang mengeluarkan dokumen.
-
Resiko.
Notifikasi ini ditujukan untuk menunjukkan kepada Klien informasi mengenai resiko yang terhubung dengan pelaksanaan operasi trading pada pasar finansial dan untuk memperingatkan Klien mengenai kemungkinan kerugian finansial terkait dengan
resiko ini. Pada Perjanjian ini sangat tidak mungkin untuk mengungkapkan seluruh informasi mengenai seluruh potensi resiko dikarenakan banyaknya angka dari situasi yang memungkinkan. Interpretasi dari gagasan dan istilah digunakan dalam
notifikasi sepenuhnya bertepatan dengan interpretasi dari mereka yang berada pada Perjanjian dalam memproses dan mengeksekusi order Klien.
-
Pengaruh Leverage.
- Melakukan trading dibawah kondisi "Margin Trading" sedikit perubahan dalam tingkat harga instrumen bisa memiliki dampak mengesankan pada saldi akun trading Klien dikarenakan pengaruh leverage. Apabila pasar bergerak melawan posisi
klien, kemudian dapat mengalami kerugian dalam jumlah deposit awal dan dana tambahan lainnya yang didepositkan oleh Klien untuk menjaga posisi terbuka. Klien mengakui menjadi sepenuhnya bertanggung jawab dalam mempertimbangkan
segala resiko, dengan menggunakan keuangan dan memilih strategi trading yang sesuai.
- Sangat direkomendasikan untuk mempertahankan Level Margin diatas 1000% dan selalu menetapkan order Stop Loss untuk membatasi kemungkinan kerugian.
-
Volatilitas instrumen tinggi.
- Sejumlah instrumen memiliki kisaran perubahan harga intraday yang besar, menunjukkan kemungkinan tinggi dari trading yang berakhir dalam profit tinggi atau kerugian.
-
Resiko teknis.
- Klien mengambil resiko dari kerugian finansial yang disebabkan oleh malfungsi dari informasi, komunikasi, elektrik dan sistem lain yang terlibat.
-
Dengan melakukan operasi trading dalam terminal Klien, Klien mengambil resiko kerugian finansial yang disebabkan oleh berbagai alasan berikut:
a) masalah pada peralatan software dan hardware, koneksi dengan kualitas buruk
dari pihak Klien;
b) fungsi yang tidak sesuai dari peralatan Klien;
c) pengaturan yang keliru dari terminal Klien;
d) menggunakan terminal Klien yang sudah lama;
e) Klien tidak paham dengan instruksi
yang diberikan dalam "Panduan Penggunaan Terminal Klien/Customer Terminal Use Guide" dan dalam bagian "FAQ: Frequently Asked Questions".
- Klien mengakui bahwa dalam hal melaksanakan operasi trading melalui telepon, saat jam sibuk kemungkinan untuk mencapai operator lebih lemag. Situasi yang dijelaskan dapat terjadi saat jam sibuk pasar. (contohnya, pada rilis berita
utama).
-
Selain dari kondisi pasar normal.
- Klien menyadari bahwa selain dari kondisi pasar yang normal waktu proses order Klien dapat diperpanjang.
-
Platform trading.
- Klien mengakui bahwa hanya akan terdapat satu pertanyaan/order yang akan diproses oleh server. Upaya untuk menetapkan berbagai order atau pertanyaan baru harus ditolak dengan jendela order yang ditampilkan dalam pesan "Arus trading
sibuk".
- Klien mengakui bahwa satu-satunya sumber informasi terpercaya terkait arus kutipan adalah server utama, yang melayani Klien sesungguhnya. Database kutipan dalam platform Klien tidak dapat dianggap sebagai sumber informasi terpercaya
terkait arus kutipan, seperti dalam masalah koneksi yang tidak stabil antara platform Klien dan server bagian dari kutipan bisa gagal memasuki platform Klien.
- Klien mengakui bahwa bahwa menutup jendela dari penempatan/ modifikasi / pembatalan order, dan menutup jendela dari penutupan atau pembukaan posisi tidak membatalkan permintaan atau order, yang telah dikirimkan kepada Dealer yang
akan dilakukan.
- Klien melakukan resiko dari operasi trading yang tidak direncanakan dilakukan dalam pengiriman order kembali sebelum menerima informasi mengenai hasil dari eksekusi order Dealer sebelumnya.
- Klien menyadari bahwa modifikasi simultan dari level pending order dan Stop-Loss dan/atau Take-Profit, yang ditambahkan tepat setelah order telah dieksekusi, hanya akan diproses saat level order Stop-Loss dan Take-Profit dimodifikasi
untuk pembukaan posisi dari order.
-
Komunikasi.
- Klien menerima resiko dari kerugian finansial yang disebabkan oleh keterlambatan penerimaan atau gagal untuk memperoleh server atau pesan Dealer.
- Klien menyadari bahwa informasi tanpa kode yang dikirimkan melalui email tidak dijamin dari akses yang tidak diotorisasi.
- Klien setuju bahwa Dealer berhak untuk menghapus pesan, yang tidak diterima oleh Klien melalui platform surat internal Klien dalam tiga hari terhitung saat mengupload pesan.
- Klien memikul tanggung jawab penuh atas kerahasiaan dari yang diperoleh dari informasi Dealer, dan menerima resiko kerugian finansial yang disebabkan oleh akses yang tidak diotorisasi dari pihak ketiga ke akun trading Klien.
-
Resiko yang terhubung dengan aktivitas dari pihak ketiga terlibat dalam hubungan antara Perusahaan dan Klien.
- Klien menerima resiko yang terkait dengan penutupan sistem pembayaran. Jika sistem pembayaran elektronik tidak ada lagi, Perusahaan memotong dana dari akun Klien dalam jumlajh yang didepositkan melalui sistem ini.
- Klien menerima resiko terkait dengan menunjukkan rincian keliru untuk transfer uang antar bank dan menerima hal ini sebagai alasan refund, komisi biaya tambahan, dan resiko lain terkait pada refund dan pengulangan transfer jaringan.
- Klien menerima resiko terkait dengan penggunaan data pribadi Klien yang tidak diotorisasi pada akses sistem pembayaran, dan juga terhubung dengan menggunakan kartu bank Klien oleh individu yang membuang data yang memadai untuk
menggunakan kartu tersebut, yang terjadi akibat kecerobohan Klien.
-
Komunikasi dengan Klien.
-
Untuk menghubungi klien, Perusahaan bisa menggunakan:
- surat internal platform trading;
- email;
- fax;
- telepon;
- layanan pos;
- berita dari halaman "Berita Perusahaan" di website resmi Perusahaan.
Perusahaan harus menggunakan informasi pribadi dari Klien yang ditunjukkan dalam registrasi, dalam hal ini Klien bertanggung jawab memberitahu Perusahaan mengenai seluruh perubahan dalam rincian kontak pribadi.
-
Sebuah pesan (termasuk dokumen, pengumuman, notifikasi, konfirmasi, laporan dan sebagainya) dianggap diterima oleh Klien jika:
- satu jam setelah dikirimkan melalui email;
- segera apabila telah dikirim oleh surat internal
dalam platform trading;
- segera apabila telah dikirim melalui fax;
- segera setelah hubungan telepon diselesaikan;
- setelah 7 hari kalender jika dikirim oleh layanan pos;
- segera setelah rilis berita dari
halaman "Berita Perusahaan" di website resmi Perusahaan.
- Klien setiap harinya menerima email dengan laporan mengenai seluruh kegiatan yang dilakukan dalam akun trading selama 24 jam terakhir.
- Dengan menyetujui ketentuan dari Perjanjian, Pelanggan setuju untuk memberikan rincian kontak mereka untuk memperoleh informasi pada layanan Perusahaan.
-
Tanggung jawab dan kewajiban.
-
Ketentuan umum.
-
Klien memastikan bahwa:
- informasi yang dijelaskan dalam formulir registrasi akun benar dan berkenaan dengan pemilik akun;
- Ini adalah tanggung jawab penuh dari Klien untuk mengamankan kerahasiaan penggunaan username
dan password;
- Klien bertanggung jawab penuh atas tindakan yang dihasilkan dari menggunakan username dan password;
- Klien memegang tanggung jawab penuh atas berbagai tindakan termasuk kegiatan pada pasar finansial;
- setuju dengan hak dari Perusahaan untuk merekam percakapan dengan Klien dengan tujuan pembuktian mereka.
- The Company ensures that the information indicated by the Customer in the account registration form is confidential. In case of such disclosure the violation shall be handled according to the prese.
- Klien menyetujui bahwa Perusahaan atau pihak ketiga yang terlibat dalam mewakili layanan pada Klien tidak bertanggung jawab atas kerusakan koneksi telepon, internet, jadwal perawatan atau update atau berbagai kejadian yang tidak
bergantung pada Perusahaan, atau penyedia layanan informasi atau pihak ketiga yang berurusan dengan pemberian layanan kepada Klien.
- Klien menyetujui bahwa Perusahaan berhak untuk menghentikan aktivitas pada akun trading Klien apabila Perusahaan mendapati dugaan bahwa akun trading Klien digunakan sebagai alat pencucian uang atau Klien telah sengaja memberikan
informasi keliru. Saat pengoperasian dihentikan, Perusahaan harus melakukan investigasi yang terdiri dari pemeriksaan data registrasi akun dan catatan deposit akun trading, identifikasi Klien, dan sebagainya. Klien menyetujui
bahwa Perusahaan berhak untuk melakukan investigasi, jika memiliki alasan untuk menduga bahwa Klien telah melakukan trading pada akun yang melanggar Perjanjian ini.
- Klien mengakui bahwa, sesuai dengan kebijakan anti pencucian uang, Perusahaan memiliki hak untuk meminta rincian akun bank yang dibuka atas nama Klien, mengenakan batasan penarikan dana dari akkun hanya melalui transfer bank dengan
rincian bank yang ditentukan. Apabila Klien menolak untuk mengajukan rincian bank, Perusahaan berhak untuk menunda segala aktivitas dengan akun trading hingga diberikan informasi yang diperlukan.
-
Pemutusan Perjanjian.
-
Ketentuan umum.
- Perjanjian mulai berpengaruh pada saat ditandatangani oleh Klien.
-
Perjanjian ini berakhir jika:
-
Berbagai pihak mengungkapkan keinginannya untuk mengakhiri Perjanjian ini:
- jika Klien menarik seluruh dana dari akun trading, yang mengakibatkan berakhirnya hubungan tang diatur oleh Perjanjian;
- jika
terjadi pelanggaran Klien dari persyaratan yang jelaskan dalam Perjanjian Perusahaan berhak untuk mengakhiri Perjanjian dalam kebijakan sendiri, dengan pemberitahuan awal dari Klien mengenai penghentian tersebut dan
setelah mengembalikan seluruh dana dari saldo akun trading Klien pada saat penghentian Perjanjian.
-
Jika Perusahaan menghentikan aktivitas yang diatur oleh Perjanjian ini:
- Perusahaan memberitahu satu bulan sebelumnya terkait penghentian tersebut;
- Perusahaan mengembalikan seluruh dana kepada para Klien
yang ada pada saldo akun trading Klien pada saat penutupan.
-
Jika Klien meninggal dunia:
- hak untuk menarik dana dari akun trading Klien jatuh kepada pewaris yang sesuai, atau kepada pewaris yang sesuai dengan wasiat dari Klien;
- hak untuk menggunakan akun trading
dari Klien dan untuk melakukan aktivitas trading pada pasar finansial tidak dapat diwariskan.
- Klien mengakui bahwa Perusahaan berhak untuk menunda atau menghentikan sepenuhnya atau sebagian akses Klien pada layanan Perusahaan atas kebijakannya sendiri, dengan pemberitahunan melalui sarana komunikasi. Dalam hal ini Perjanjian
ini dianggap berakhir pada saat layanan tidak lagi tersedia untuk Klien.
-
Bahasa.
- Bahasa yang digunakan dalam Perjanjian ini adalah bahasa Inggris.
- Untuk kenyamanan Klien, Perusahaan bisa memberikan versi Perjanjian dalam bahasa yang berbeda dari bahasa Inggris. Versi terjemahan dari Perjanjian hanya karakter yang informatif.
- Jika varian pembaca dari versi terjemahan dan Perjanjian saat ini dalam bahasa Inggris, Perjanjian dalam bahasa Inggris dianggap sebagai standar acuan sebelumnya.